Kasus gofar hilman terbaru, Hafsyarina Sufa Rebowo alias Syerin
Pengakuan Gofar Hilman
Gofar Hilman mengaku merasakan dampak yang sangat besar dari tudingan pelecehan seksual. Tak hanya kehilangan banyak pekerjaan, tetapi masalah ini juga berdampak kepada mental Gofar Hilman.
Lebih parahnya, tak hanya Gofar, tetapi keluarganya juga menjadi korban perundungan dan hujatan-hujatan dari warganet. Hal itu diceritakan Gofar saat berbincang di kanal YouTube Deddy Corbuzier yang diunggah pada Selasa 15 Februari 2022.
"Kalau menurut gue ya, sekarang apapun yang gue lakukan adalah salah, salah semuanya. Karena udah cancel culture ya udah mengakar banget," cerita Gofar Hilman.
"Ketika gue dirundung abis-abisan, yang diserang bukan cuman gue Ded, orangtua gue. Emak gue tuh cuman dagang baju di Cibinong, kerjaan dia menghabiskan hari tuanya dagang baju sama ngaji. Adik gue yang cewek dirundung abis-abisan, mereka nangis ke gue. Keluarga gue diserang juga," sambungnya.
Untuk Gofar Hilman sendiri, ia mengaku sampai-sampai merasa Depresi dan sedikit terganggu mentalnya. Ia kemudian menceritakan beberapa pengalaman saat ia merasa gelisah, paranoid dan bahkan beberapa gangguan mental lainnya.
Baca juga: Market Share Daihatsu Januari 2022 Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
Baca juga: Peringati Hari Wanita Internasional, Ini Pernyataan CIO Mary Kay
"Gue pernah menghabiskan waktu diri gue tuh main PS doang, pernah juga lagi tidur ada Go Food dateng, gue langsung kabur ke lemari, gue ngira seakan-akan tuh gue dipersekusi. Setiap malam, gue ngerasa bahwa besok ada orang datang ke rumah gue bawa apa gitu. Yang bikin gue sedih itu nyokap gue diejek-ejek orang," bebernya lagi.
"Ini efeknya gila Ded, gila banget Ded, maksud gue, gue baru tertuduh. Apakah sah lu tertuduh dan dicancel abis-abisan? Gue tuh penasaran, sebenarnya orang yang merundung gue, lu sebenarnya peduli dengan kasus ini, peduli dengan perempuan ini, atau lu cuma pengen liat gue miskin, menderita, depresi, bahkan bunuh diri?" sambung Gofar Hilman.
Puncaknya, Gofar Hilman mengaku pernah terbesit dalam benaknya untuk mengakhiri hidupnya di tengah masalah ini.
"Lu punya ada pikiran pada saat itu lu bunuh diri?" tanya Deddy Corbuzier.
"Dua kali lah. Selama 6 bulan gue cuman tidur 3 jam maksimal," jawab Gofar Hilman.