Lamongan Plaza tempat nge MALL wisata Belanja dan Nongkrong, ada Matahari dan Chatime Store
BURUHTINTA.co.id - Lamongan Plaza, sebuah pusat perbelanjaan yang terletak di Jl. Panglima Sudirman No.27, Sidokumpul, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur 62213, menjadi salah satu tujuan wisata belanja dan refreshing bagi masyarakat Kabupaten Lamongan.
Fasilitas yang lengkap, seperti super market, toko buah, restoran, bioskop, dan toko buku, membuat Lamongan Plaza menjadi tempat yang menyenangkan untuk berbelanja dan berkumpul dengan keluarga dan teman.
Peresmian Lamongan Plaza pada tahun 2008 berjalan dengan baik, dengan banyak pengunjung dan gerai-gerai yang ramai. Namun, satu tahun kemudian, pada tahun 2009, Lamongan Plaza mengalami kehancuran dan sepi. Semua toko meninggalkan tempat ini. Bangunan tiga lantai di Lamongan Plaza kosong seperti sebuah kuburan yang bertahun-tahun tidak terjamah.
Secara perlahan, UMKM yang melakukan kontrak sewa tempat di Lamongan Plaza mulai meninggalkan tempat ini. Ini disebabkan oleh permasalahan yang terjadi di Lamongan Plaza yang menyebabkan tidak berjalannya bisnis di sini dan menurunkan pendapatan ekonomi.
Banyak faktor yang mempengaruhi hal ini, salah satunya adalah Lamongan terlalu dekat dengan kota metropolitan Surabaya. Psikologis, orang lebih memilih berbelanja di Surabaya karena fasilitas perbelanjaan yang lebih lengkap dan jarak tempuh yang tidak terlalu jauh.
Matahari Hadir di Lamongan Plaza
Kondisi di atas berubah drastis sejak pertengahan tahun 2022, ketika Bupati Lamongan Yuhronur Efendi berkiprah menarik minat UMKM dan pedagang lokal untuk mengaktifkan Lapak mereka. Tidak hanya itu, tenant besar macam Matahari pun masuk ke Lamongan Plaza.
Lanjut ……